Dunia info dan tips-Manfaat jagung untuk kesehatan rambut dan kulit anda.Jagung selain dapat dijadikan makanan yang nikmat disantap dan bergizi,ternyata jagung juga mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan.Beberapa manfaat dari jagung seperti; jagung bermanfaat untuk kesehatan kulit dan jagung juga bermanfaat untuk kesehatan rambut anda.
Taukah anda bahwa jagung dapat membuat rambut anda sehat dan terlihat indah?Hal ini dikarenakan jagung dapat memproduksi kolagen yang mempunyai manfaat untuk kesehatan rambut.Jagung mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan kulit.Selain itu,jagung juga mengandung vitamin C yang tinggi,niacin,mineral,thiamin.
Berikut beberapa manfaat jagung untuk kesehatan rambut dan kulit anda,diantaranya:
- Mencegah Rambut agar tidak rontok.Untuk mencegah rambut agar tidak rontok cobalah gunakan minyak jagung secukupnya ke kulit kepala dan rambut anda.Hal ini dikarenakan minyak jagung mengandung vitamin K yang membantu proses penyerapan kalsium yang bermanfaat untuk pencegahan rambut rontok.
- Melembabkan Rambut Kering. Apabila anda ingin rambut kering anda terlihat lembab maka gunakanlah minyak jagung secukupnya ke folikel rambut.Karena Minyak jagung merupakan kombinasi antara vitamin E dan asam lemak baik,Minyak jagung mampu menutrisi rambut anda.Selain itu,minyak jagung juga dapat mencegah penuaan dini.
- Membuat kesehatan rambut selalu terjaga.Selain mempunyai manfaat untuk mencegah rambut rontok dan tidak kering.Minyak jagung juga dapat menjaga kesehatan rambut anda selalu terjaga.Minyak jagung dapat menurunkan LDL ( lipoprotein ).Gunakanlah minyak jagung secukupnya,selanjutnya pijat kulit kepala anda dengan perlahan,diamkan kira-kira 15 menit kemudian cuci bersih rambut anda dengan shampo.
- Menjaga kesehatan kulit.Kandungan beta karoten yang cukup tinggi pada jagung mampu membentuk vitamin A.Vitamin A mempunyai manfaat untuk menjaga kesehatan kulit.
- Melembabkan kulit.Usapkanlah Minyak jagung merupakan sumber asam linoleat yang mampu melembabkan kulit.Caranya,Usapkanlah minyak jagung secukupnya ke kulit anda untuk melembabkan kulit.
- Mengatasi masalah iritasi pada kulit.Pati jagung merupakan bahan yang sering digunakan pada beberapa produk kosmetik.Selain itu juga dapat mengatasi masalah kulit iritasi.Caranya,Oleskan pati jagung pada kulit yang iritasi.(sumber:liputan6.com)
Demikianlah manfaat jagung untuk kesehatan rambut dan kulit anda.Semoga bermanfaat dan terima kasih.
Posted mayaindra1810
EmoticonEmoticon